Sabtu, 17 Mei 2014

Masalah Terbesar 30



­­­Tanya Jawab Seputar Masalah Terbesar Dalam Kehidupan Manusia 30

Pertanyaan :
  
Seorang praktisi yang terlebih dulu mengetahui waktu wafatnya, apakah dapat dipastikan bahwa dia pasti terlahir ke Alam Sukhavati? Apakah baik jika sering melakukan “Upacara Kebaktian Pembacaan Amitabha Sutra Berkesinambungan Selama Tiga Sesi”, untuk orang yang sudah wafat?

Master Chin Kung Menjawab :

Jujur saja, tak peduli apakah seseorang itu telah terlahir ke Alam Sukhavati atau belum, dengan melakukan “Upacara Kebaktian Pembacaan Amitabha Sutra Berkesinambungan Selama Tiga Sesi”, dapat memberikan manfaat baik bagi yang sudah meninggal dunia maupun yang masih hidup.

Mengenai praktisi yang mengetahui terlebih dulu waktu wafatnya, apakah dengan demikian dapat memastikan dirinya sudah terlahir ke Alam Sukhavati, ini juga tidak pasti. Tetapi dapat kita pastikan bahwa semua praktisi yang mengetahui terlebih dulu waktu wafatnya, takkan jatuh ke tiga alam rendah.

Umpamanya pada kelahiran mendatang dia terlahir di surga, atau pada kelahiran mendatang terlahir kembali ke alam manusia dengan pahala yang besar, mereka juga memiliki kemampuan mengetahui terlebih dulu waktu wafatnya.

Dari sini dapat diketahui bahwa bukan hanya praktisi Ajaran Buddha saja, tetapi mereka yang tidak percaya pada Buddha Dharma, dan mereka yang tidak tahu akan Alam Sukhavati, juga bisa memiliki kemampuan mengetahui terlebih dulu waktu wafatnya.

Kejadian semacam ini pernah saya jumpai saat masih berusia kecil, di dusun tempat tinggalku ada seorang nyonya tua, tidak mengenal Ajaran Buddha, saat menjelang ajalnya dia mengetahui terlebih dulu waktu wafatnya. Kita tidak tahu kelak dia terlahir ke alam mana, mungkin hanya dia sendiri yang tahu, namun yang pasti dia akan terlahir ke alam yang baik, ini bisa dipastikan.

Sewaktu melakukan “Upacara Kebaktian Pembacaan Amitabha Sutra Berkesinambungan Selama Tiga Sesi”, harus membangkitkan ketulusan sepenuhnya, dengan perasaan hormat yang menyeluruh, barulah dapat memberi manfaat baik bagi yang telah meninggal dunia maupun yang masih hidup.

Jika hanya membaca di mulut, saat makhluk halus datang menagih, anda tidak memiliki jasa kebajikan yang bisa dilimpahkan, maka ini akan jadi masalah besar. Anda mengundang makhluk halus datang tetapi tidak meladeni dengan baik, sehingga terkadang dia akan cari masalah denganmu, ini harus mawas diri, harus dengan perasaaan hormat dan ketulusan yang menyeluruh.


問: 請問預知時至的人是否可以確定往生?經常為已經往生的人做三時繫念好不好?

答:實在講,無論他是否往生極樂世界,能給已經走了的人做三時繫念,確實都是冥陽兩利。至於預知時至是不是確定往生極樂世界,這個不一定。但可以斷定凡是預知時至的人,絕不墮惡道。譬如來生他生天,或來生得人間大福報的,也都有預知時至的。由此可知,不是佛教徒,不相信佛法,也不知道有西方極樂世界的人,也會有預知時至的。這類事情我小時候就遇到過,在我家鄉有位老太太,沒有學過佛,走的時候預知時至。我們不知道她到哪裡去了,也許她自己知道,但是決定是生到好地方,這點可以肯定。

  做三時繫念的時候,要誠誠懇懇、恭恭敬敬,才能夠冥陽兩利。如果有口無心,鬼神找來之後你送不出去,那就麻煩了。你把他請來又沒有照顧周到,有時候他會找你麻煩,這個要謹慎,一定要恭敬、要真誠。21-268-0001